Korektor Cantik
Modis dan trendi, Kouno Etsuko bercita-cita jadi editor fashion penerbitan besar. Namun, lowongan yang tersedia baginya di divisi yang jauh dari glamor: korektor bahasa yang pekerjaannya memeriksa kesalahan aksara sebelum naskah naik cetak. Dengan pakaian dan dandanan modis , Etsuko melampaui pekerjaannya dari sekadar pemeriksa aksara serta bertemu penulis dan mendatangi lokasi yang dideskripsikan dalam naskah demi mengecek fakta. Ia melakukan pekerjaannya dengan gigih agar punya kesempatan dipindahkan ke divisi majalah fesyen. Di tengah kekhawatiran antara pekerjaan impian dan realitas yang ia jalani, Etsuko mengabdikan diri sepenuhnya pada pekerjaan. Dengan caranya yang unik ia mengoreksi tata bahasa tiap naskah dan perlahan memancarkan daya pikatnya.